Selasa, 19 Agustus 2014

Ini Cara Membuat Kartu Kredit BNI dan Persyaratannya

Cara membuat kartu kredit BNI tidak serumit yang anda bayangkan. Anda bisa melakukan beberapa langkah yang ada dibawah ini untuk mendapatkan layanan kartu kredit dari Bank BNI. Beberapa persyaratan awal tentunya harus anda penuhi terlebih dahulu supaya anda bisa mendapatkan kartu kredit tersebut.

Ini Cara Membuat Kartu Kredit BNI dan Persyaratannya
Ini Cara Membuat Kartu Kredit BNI dan Persyaratannya

-  Penghasilan anda dalam setahun minimal adalah 38 Juta Rupiah
-  Ada usia tertentu yang bisa menggunakan kartu kredit ini. Saat melakukan request kartu kredit tersebut, usia anda minimal harus 21 tahun
- Jika anda ingin memegang kartu tambahan maka anda bisa mendapatkannya dengan usia minimal 17 tahun saja
-  Untuk usia maksimum request kartu kredit ini adalah 65 tahun*

*Bank berhak untuk melakukan persetujuan atau penolakan terhadap berbagai jenis kartu kredit yang dipilih oleh pemohon. Sesuai dengan pertimbangan yang dilakukan oleh Bank BNI dan juga informasi yang diberikan oleh pemohon kartu kredit BNI tersebut. Hal yang sama juga berlaku untuk pemegang kartu utama dan juga pemegang kartu tambahan.

Ini Cara Membuat Kartu Kredit BNI dan Persyaratannya


Selain beberapa persyaratan umum diatas, anda juga harus melengkapi beberapa persyaratan dokumen yang ada dibawah ini:


Untuk Karyawan:
- Dokumen yang anda sediakan antara lain adalah KTP, SIM dan Passport. Dokumen tersebut bisa anda sediakan dalam bentuk Fotocopy.
- Tunjukan pula bukti Slip Gaji dan juga SPT yang anda miliki serta penghasilan tambahan yang anda miliki lainnya.

Untuk Dokter atau Professional:
-  Anda harus menyediakan fotocopy KTP, SIM atau Passport untuk mendata identitas anda.
- Sertakan pula bukti berupa Slip Gaji yang anda miliki serta bukti penghasilan tambahan lainnya yang anda miliki.
-  Sediakan pula surat izin profesi yang anda miliki.

Untuk Pengusaha:
-  Bagi anda yang berprofesi sebagai pengusaha, anda bisa menyediakan persyaratan berupa KTP, SIM, Passport atau kartu identitas yang lainnya.
- Tunjukan bukti Slip Gaji dan jumlah penghasilan yang anda miliki
- Tunjukan pula Fotocopy Akte pendiria, SIUP dan juga TDP yang anda miliki

Pemegang Kartu Kredit Bank lain:
-  Anda juga bisa mengajukan kartu kredit meskipun anda adalah pengguna bank lainnya, caranya adalah dengan memberikan persyaratan berupa Fotocopy KTP, SIM atau Passport yang anda miliki.
- Sertakan pula nomer kartu kredit dari Bank Lain yang anda miliki serta informasi tambahan berupa “Member Since”.

Anda juga harus mengetahui mengenai biaya keterlambatan pembayaran atau Overlimit dari kartu kredit tersebut. Hal ini tentunya bisa disesuaikan dengan jumlah suku bunga yang berlaku saat ini. Untuk anda yang menggunakan Platinum maka setiap keterlambatan akan dikenakan charge 3%. Hal yang sama juga berlaku untuk anda yang menggunakan kartu kredit Titanium dan Gold.
Semoga bermanfaat
 

Ini Cara Membuat Kartu Kredit BNI dan Persyaratannya Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown
Terima kasih sudah berkomentar